Cara Mengubah MP4 Menjadi MP3

Cara Mengubah MP4 Menjadi MP3

Apakah dipikiran anda kalo mendengar istilah mp4 di ubah menjadi mp3? Apakah bisa merubah dari mp4 ke mp3, zaman yang serba modern ini apapun bisa terjadi, ada beberapa macam cara untuk melakukannya, dan disini saya akan membahas cara mengubah mp4 menjadi mp3. Jika kita sudah punya file yang berformat MP4, kita tidak perlu capek-capek download untuk yang berformat mp3. Salah satunya ialah mengubah MP4 menjadi MP3, tentunya anda berpikir akan mengunduh video/lagu saja ketimbang mengubahnya. Ternyata lebih baik anda merubahnya secara offline maupun dengan online. Mungkin tujuan anda dalam merubah jenis file tersebut adalah untuk menghemat penyimpanan, ingin file bentuk lagu saja, dan lainnya. Biasanya kalo kita mendengarkan music di ponsel lebih enak menggunakan file yang berformat mp3, biasanya format yang berbentuk video itu akan membuat ponsel kita akan terus menyala, dan itu akan menguras baterai ponsel kita. Solusi yang tepat dan praktis adalah merubah file tersebut menjadi mp3.

Pada kesempatan kali ini saya akan menggunakan aplikasi yang bernama Any Video Converter. Any Video Converter tidak hanya untuk merubah mp4 ke mp3 saja, tetapi banyak yang lainnya seperti mp3 seperti dvd,wma,mp2,wav,aac dan masih banyak lainnya lagi, nanti kalian bisa lihat di bagian menu select output profile. Sebelum memulai convert kita harus menginstall aplikasi 
Any Video Converter terlebih dahulu klik disini untuk cara instalnya. Setelah berhasil diinstall ikutti langkah-langkah  di bawah ini :


1. Buka aplikasi Any Video Converter seperti pada gambar di bawah ini





2. Cara menambahkan videonya bisa dengan cara di Drag atau di Add.  Pada seperti gambar di bawah ini saya sudah menambahkan 1 video



3. Langkah selanjutnya supaya video bisa dirubah ke mp3, lihat pada bagian kanan yang telah saya tandai dengan kotakan merah, pilih MP3 Audio(*.mp3)




4. Langkah selanjutnya adalah pilih penempatan file hasil dari convert, seperti yang telah saya kotak I merah yang bernama Output Folder




5. Setelah di rasa sudah selesai, langkah selanjutnya, klik Convert Now disebelah kanan atas




6. Setelah klik Convert Now selesai maka akan terjadi prosesConverting, disitu terjadi proses persentase tunggu hingga sampai selesai



Yahh.. kurang lebih seperti itulah Cara Mengubah mp4 Menjadi mp3. Tak lupa juga saya ucapkan terima kasih kepada anda yang telah berkunjung di situs saya yang sederhana ini. Kalian bisa membagikan info disini kepada teman-teman, supaya meraka bisa tahu juga tentang tips yang menarik ini. Caranya cukup mudah, hanya dengan menekan tombol share dibawah ini. Ikuti kami terus untuk mendapatkan informasi terbaru seputar dunia aplikasi menarik lainnya. Semoga bisa membantu anda, Terima kasih dan sampai jumpa di pembahasan selanjutnya

Posting Komentar untuk "Cara Mengubah MP4 Menjadi MP3"